Ansor Sampang Kota – Pimpinan Ranting Ansor Kelurahan Dalpenang, Kecamatan Sampang menggelar rutinan Majelis Dzikir dan Sholawat (MDS) Rijalul Ansor bertempat di Masjid Ad-Daimah, Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Dalpenang, Sabtu malam kemarin (13/8).
Kegiatan tersebut diawali dengan penampilan Grup Hadrah dari Majelis Sholawat As-Syabrowi Suhadak itu, berlangsung meriah dengan beberapa warga dan pemuda setempat yang ikut hadir dalam agenda tersebut.
Sekretaris PAC Ansor Kecamatan Sampang, yaitu Lora Hafidudin Basir yang menyempatkan hadir dalam acara tersebut mengatakan bahwa peran pemuda khususnya di wilayah Kota Sampang ini harus ditekankan atas dasar keagamaan.
Dirinya menyebut, banyak pemuda di Kota Sampang yang enggan untuk hadir dalam acara keagamaan, akan tetapi lebih senang menghadiri acara yang tidak memberikan manfaat bagi pemuda itu sendiri, terlebih saat malam minggu khususnya.
“Sekarang banyak sekali pemuda Kota Sampang yang enggan hadir dalam acara keagamaan seperti ini, apalagi saat malam Minggu yang kebanyakan mereka berkeliaran menghadiri acara yang kurang bermanfaat. Makanya saya bersyukur Ranting Dalpenang bisa mengadakan rutinan ini sekarang,” kata Hafidudin kemarin (13/8).
Sementara itu, Ketua MDS Ansor Ranting Dalpenang, Amal Rusdiyansah menyampaikan bahwa kegiatan rutinan kali ini bertajuk “Sultan Andara”, yang menurutnya merupakan singkatan dari Silaturahmi Tretan Ansor Dalpenang.
Pihaknya juga menyampaikan banyak terimakasih atas kehadiran dari beberapa tamu undangan, serta para pemuda Ranting Dalpenang yang juga ikut menyukseskan acara tersebut.
“Acara kali ini biar lebih menarik kita kemas dengan nama Sultan Andara, yaitu merupakan singkatan dari Silaturahmi Tretan Ansor Dalpenang. Alhamdulillah berjalan lancar, saya sampaikan banyak terimakasih kepada seluruh tamu undangan dan pemuda Ansor Dalpenang yang telah menyukseskan acara ini,” tutup Amal Rusdiyansah.