PAC GP ANSOR Jrengik Gelar RAKER Utamakan 4 Poin Penting

banner 468x60

Jrengik, Ansor – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Jrengik, Kabupaten Sampang, Madura menggelar Rapat Kerja (RAKER) masa khidmat 2022-2024, (14/04/2023) kemarin.

Diketahui, rapat itu dihadiri oleh semua Pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) dan Pengurus Ranting (PR) GP Ansor se-kecamatan Jrengik.

Bacaan Lainnya
banner 300250

Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Jrengik Gus Acong menyampaikan, Bahwa ada empat (4) poin dalam rapat kerja saat itu. Masing-masing, mengevaluasi program-program yang telah dilaksanakan sebelumnya, merancang pelaksanaan program selanjutnya, dan menjabarkan keputusan-keputusan operasional, serta membahas hal-hal lain yang dianggap perlu dalam kegiatan kedepannya.

“Ada empat poin diantaranya mengevaluasi, merancang, menjabarkan dan membahas hal-hal yang dianggap perlu,” tutur pelaku Budaya Madura ini.

Dalam kesempatan itu ia berharap, agar sahabat-sahabat Pengurus PAC dan Pimpinan ranting ini mampu merumuskan program yang akan diusulkan. Sebab pendapat-pendapat yang diusulakan itu, juga mensukseskan program-program PAC GP Ansor Jrengik.

Apalagi, Gus Acong, usulan itu akan menjadi acuan dalam kegiatan selama dua (2) tahun kedepan. Sehingga dengan perogram yang bermanfaat itu, GP Ansor Jrengik maju dan berkembang kedepannya.

“PAC dan PR GP Ansor Jrengik harus merumuskan programnya yang nantinya akan bermanfaat bagi masyarakat dan demi kemajuan Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Jrengik,” sambungnya.

Dilanjutkan oleh Ketua Pengurus Ranting Jungkarang Sahabat Muhammad, ia berharap, hasil RAKER yang diadakan PAC itu menjadi acuan dalam kegiatan dan dapat dimaksimalkan. Artinya, kegiatannya tidak hanya sekedar kumpul bersama, melainkan mampu memajukan GP Ansor Jrengik.

“Demikian, tidak hanya sekedar merancang saja, akan tetapi nantinya, kita maju bersama demi Gerakan Pemuda Ansor terkhusus Dikecamatan Jrengik,” paparnya.

Sekedar diketahui, RAKER GP Ansor Kecamatan Jrengik dibuka dan ditutup Oleh Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gus Acong. Demikian RAKER PAC GP Ansor Jrengik masa khidmat 2022-2024 juga berjalan dengan lancar.

(Ibenk/Helap)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *