Dibanjiri Lautan Manusia, MDS Rijalul Ansor Sampang Zona 2 Bersholawat

banner 468x60

Pangarengan, Ansor – Majelis dzikir dan sholawat Rijalul Ansor Sampang Zona 2 Pangarengan Bersholawat. Acara yang dikemas dengan menyambut tahun baru Islam ini mencakup lima kecamatan. Minggu (30/7/2023).

Ada Lima PAC yang tergabung dalam zona 2 yaitu Pengarengan, Camplong, Sampang kota, Omben dan Kedungdung. Para kader Ansor dan Banser kompak hadir meramaikan acara sholawat tersebut sehingga lokasi acara menjadi lautan manusia.

Bacaan Lainnya
banner 300250

Sekretaris PCNU Sampang Kiai Mahrus zamroni Mengucapkan terimakasih karena pada abad kedua NU ini, PBNU sampai tingkat Ranting NU siap bergerak untuk umat.

“Organisasi yang selalu hidup dan siap satu komando, oleh karena itu PBNU menegaskan bahwa NU tidak punya tandingan atau saingan dan bahkan tidak punya lawan,”ungkapnya.

Maka jika ada organisasi yang beda dengan NU bukan berarti harus dimusuhi melainkan harus dirangkul untuk mencapai cita-cita kebangsaan dan kenegaraan yang sesuai dengan Pancasila.

Sementara itu, Ketua PC GP Ansor Kabupaten Sampang Gus Amin Syafik menyampaikan, Tugas Ansor adalah untuk menjaga NKRI dan Amaliah Ahlusunah Waljama’ah An-Nahdiyah.

“Kita patut bersyukur hidup di Indonesia,. Karena di negara lain belum tentu bisa berkumpul di lapangan bersholawat, karena mereka menganggap ini adalah bid’ah,”ujarnya.

Yang perlu di waspadai akhir akhir ini banyak kelompok yang mengaku Ahlussunnah Waljama’ah. Tapi kelompok tersebut suka menyalahkan orang lain dan menyesatkan orang lain.

Maka hadirnya NU ini menjadi wadah Ahlussunnah Waljama’ah An-Nahdiyah yang menjadi benteng bagi Amaliah tersebut. Dan di Indonesia ini yang paling besar adalah NU.

“maka kata nabi kita harus mengikuti yang paling banyak di ikuti,”terangnya.

Selain itu, Sekretaris PC GP Ansor Sampang Gus Ali Mahrus mengatakan acara sholawat ini merupakan gerakan nyata yang dilakukan oleh Ansor, beda lagi kalau gerakan angin yaitu gerakan di dunia Maya. Jadi Ansor mempunyai dua gerakan yang dominan dalam bergerak. (Asy)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *